RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )
Nama Sekolah : SMP Negeri 2 Selaawi
Mata Pelajaran : Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kelas / Semester : VIII / 2
Standar Kompetensi : 2. Menggunakan perangkat lunak pengolah angka untuk menyajikan informasi
Kompetensi Dasar : 2.1 Mengidentifikasi menu dan ikon pada perangkat lunak pengolah angka
2.2 Menjelaskan fungsi menu dan ikon pada program pengolah angka
Indikator :
1. Mampu mengidentifikasi bagian-bagian jendela Excel
2. Mampu mengindentifikasi menu dan toolbar
3. Mampu mengatur tampilan jendela Excel
4. Mampu menjelaskan fungsi bagian-bagian jendela Excel
5. Menjelaskan fungsi menu dan ikon
Alokasi Waktu : 4 jam pelajaran (2 x pertemuan)
A. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa mampu mengidentifikasi bagian-bagian Excel dan menjelaskan fungsi masing-masing bagian.
2. Siswa mampu mengatur tampilan jendela Excel.
3. Siswa mampu menggunakan menu dan toolbar untuk menjalankan sebuah perintah.
B. Materi Pembelajaran
1. Jendela Excel
2. Menu
3. Toolbar
4. Mengatur tampilan
C. Metode Pembelajaran
1. Model Pembelajaran : Pembelajaran Langsung (D.J.)
Pembelajaran Kooperatif (C.L.)
2. Metode : Demostrasi
Game
D. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan beberapa perhitungan yang akan rumit dan meminta siswa untuk menghitungnya.
2) Guru mendemonstasikan perhitungan dengan menggunakan pengolah angka dan menunjukkan betapa mudah perhitungan tersebut dilakukan.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan awal dan pengalaman peserta didik melalui pertanyaan atau tanya jawab tentang penggunaan pengolah angka.
2) Guru menunjukkan bagian-bagian jendela Excel.
3) Guru menunjukkan fungsi masing-masing bagian jendela Excel dengan cara mendemonstrasikannya.
4) Guru menunjukkan cara menjalankan perintah dengan cara mendemonstrasikannya.
5) Guru menunjukkan beberapa contoh perhitungan yang dilakukan di Excel.
6) Guru mendemonstrasikan beberapa pengaturan di jendela Excel dan efek dari pengaturan tersebut.
7) Guru memberi kesempatan siswa untuk mengenali jendela Excel dan mengulangi apa yang sudah didemonstrasikan.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memandu untuk pengambilan kesimpulan.
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa membuat rangkuman hasil pembelajaran
2. Pertemuan Kedua
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru bertanya kepada siswa, apa saja bagian-bagian jendela Excel yang mereka ingat.
2) Guru bertanya apa saja fungsi dari bagian-bagian tersebut.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan awal peserta didik melalui tanya jawab tentang fungsi dari bagian-bagian jendela Excel.
2) Guru membagi siswa dalam kelompok.
3) Masing-masing kelompok diberi gambar jendela Excel (File 202).
4) Masing-masing kelompok diberi waktu untuk menentukan nama tiap-tiap bagian dan fungsinya.
5) Setiap kelompok diberi nilai 100.
6) Setiap kelompok disuruh menunjukkan sebuah bagian Excel atau perintah di Excel, maka kelompok lain yang ditunjuk harus menentukan nama dan fungsi dari bagian jendela atau perintah yang ditunjuk.
7) Bila kelompok yang ditunjuk dapat menjawab, maka penanya harus membayar dengan nilai 10 demikian sebaliknya.
8) Kelompok dengan nilai terbanyak adalah pemenang.
c. Kegiatan penutup
1) Guru bersama peserta didik melakukan diskusi kelas untuk menarik kesimpulan tentang diskusi dan permainan yang dilakukan.
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran.
4) Guru memberi penghargaan kepada kelompok terbaik.
E. Sumber Belajar
1. Buku Teknologi Informasi dan Komunikasi jilid 2 untuk Kelas VIII, Henry Pandia, Penerbit Erlangga, Jakarta 2007.
F. Penilaian Hasil Belajar
1. Teknik penilaian
a. Tes tertulis
b. Keaktifan saat diskusi/game
2. Bentuk instrumen
a. PG dan isian singkat
b. Daftar penilaian diskusi/debat
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )
Nama Sekolah : SMP Negeri 2 Selaawi
Mata Pelajaran : Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kelas / Semester : VIII / 2
Kompetensi Dasar : 2.3 Menggunakan menu dan ikon pokok pada perangkat lunak pengolah angka
Indikator :
1. Mampu membuat buku kerja baru
2. Mampu memasukkan data ke lembaran kerja
3. Mampu menyimpan buku kerja
4. Mampu mengatur penyimpanan otomatis
Alokasi Waktu : 6 jam pelajaran (3 x pertemuan)
A. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa mampu membuat buku kerja baru
2. Siswa mampu memasukkan data ke lembaran kerja
3. Siswa mampu menyimpan buku kerja di folder dan ruang penyimpanan tertentu.
4. Siswa mampu mengatur penyimpanan otomatis.
B. Materi Pembelajaran
1. Membuat buku kerja
2. Memasukkan data
3. Mengelola buku kerja
C. Metode Pembelajaran
1. Model Pembelajaran : Pembelajaran Langsung (D.J.)
Pembelajaran Kooperatif (C.L.)
2. Metode : Demonstrasi
Praktikum
D. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan beberapa dokumen dengan berbagai tipe data-data didalamnya.
2) Guru kemudian bertanya bagaimana cara memasukan data-data tersebut secara cepat.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan awal peserta didik melalui pertanyaan atau tanya jawab tentang cara membuat dokumen dan memasukkan data ke lembaran kerja.
2) Guru kemudian mendemostrasikan cara membuat buku kerja baru.
3) Guru kemudian mendemonstrasikan bagaimana cara memasukkan data dengan cara yang efektif dan cepat, dilakukan untuk berbagai tipe data.
4) Guru mendemostrasikan cara mengatur perpindahan sel.
5) Guru mendemostrasikan cara mengelola buku kerja.
6) Guru mendemostrasikan cara mengatur penyiimpanan otomatis.
7) Guru memberi kesempatan siswa untuk mencoba apa yang suda didemostrasikan
c. Kegiatan penutup
1) Guru memandu untuk pengambilan kesimpulan untuk demostrasi yang sudah dilakukan.
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa membuat rangkuman hasil pembelajaran.
2. Pertemuan Kedua
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang membuat buku kerja baru dan memasukkan data-data.
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 7.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
3. Pertemuan Ketiga
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang membuat buku kerja baru dan memasukkan data-data.
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 8.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
E. Sumber Belajar
1. Buku Teknologi Informasi dan Komunikasi jilid 2 untuk Kelas VIII, Henry Pandia, Penerbit Erlangga, Jakarta 2007.
F. Penilaian Hasil Belajar
1. Teknik penilaian
a. Tes tertulis
b. Pengamatan kinerja
c. Hasil Praktikum
2. Bentuk instrumen
a. PG dan isian singkat
b. Daftar penilaian keaktifan siswa
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )
Nama Sekolah : SMP Negeri 2 Selaawi
Mata Pelajaran : Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kelas / Semester : VIII / 2
Kompetensi Dasar : 2.4 Membuat dokumen pengolah angka sederhana
Indikator :
1. Mampu membuka buku kerja
2. Mampu mengedit data di lembaran kerja
3. Mampu memformat data di lembaran kerja
4. Mampu melakukan pemformatan kolom dan baris
5. Mampu menggunakan rumus dan fungsi
6. Mampu mengurutkan data
7. Mampu menyaring data
8. Mampu menambahkan dan memformat grafik di lembaran kerja
Alokasi Waktu : 20 jam pelajaran (10 x pertemuan)
A. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa mampu membuka dan mengedit buku kerja
2. Siswa mampu memformat data di lembaran kerja
3. Siswa mampu memformat lembaran kerja
4. Siswa mampu menggunakan rumus dan fungsi
5. Siswa mampu mengurutkan dan menyaring data
6. Siswa mampu menambahkan dan memformat grafik
B. Materi Pembelajaran
1. Membuka buku kerja
2. Mengedit buku kerja
3. Memformat data
4. Memformat lembaran kerja
5. Menggunakan rumus
6. Menggunakan Fungsi
7. Mengurutkan data
8. Menyaring data
9. Menambakan grafik
10. Memformat grafik
C. Metode Pembelajaran
1. Model Pembelajaran : Pembelajaran Langsung (D.J.)
Pembelajaran Kooperatif (C.L.)
2. Metode : Demontrasi
Praktikum
D. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru bertanya, bagaimana jika data-data yang sudah disiimpan ternyata salah dan ingin diperbaiki. Bagaimana jika data ingin ditambah.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan awal peserta didik melalui pertanyaan atau tanya jawab tentang pengeditan data dan lembaran kerja Excel.
2) Guru mendemostrasikan cara membuka buku kerja yang pernah disimpan.
3) Guru mendemostrasikan bagaimana cara memilih sel, satu kolom, satu baris dan keseluruhan lembaran kerja.
4) Guru mendemostrasikan cara mengcopy dan memindahkan data.
5) Guru mendemostrasikan cara mengedit data.
6) Guru mendemostrasikan cra memformat data sesuai dengan tipe datanya.
7) Guru mendemostrasikan cara mengatur sel.
8) Guru mendemostrasikan cara mengatur tanda desimal.
9) Guru mendemostrasikan cara mengatur format baris dan kolom
10) Guru mendemostasikan cara menyisipkan sel.
11) Guru mendemostrasikan cara menambah, menyisipkan dan menghapus baris dan kolom.
12) Guru mendemostrasikan cara menambah, mengapus dan mengganti nama lembaran kerja.
13) Siswa diberi kesempatan untuk mencoba apa yang sudah didemostrasikan.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memandu untuk pengambilan kesimpulan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa membuat rangkuman hasil pembelajaran
2. Pertemuan Kedua
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang perintah-perintah Excel yang pernah didemostrasikan khususnya pengeditan data dan lembaran kerja
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 9.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
3. Pertemuan Ketiga
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru bertanya, bagaimana melakukan perhitungan di Excel untuk persoalan-persoalan yang sulit.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan awal peserta didik melalui pertanyaan atau tanya jawab tentang perhitungan dan fungsi Excel
2) Guru menunjukkan berbagai operator Excel dengan cara mendemostrasikan penggunaannya.
3) Guru menjelaskan apa yang disebut alamat sel dan acuan.
4) Guru mendemostrasikan penggunaan acuan mutlak, relatif dan campuran.
5) Guru mendemostrasikan cara membuat rumus
6) Guru mendemostrasikan cara mengcopykan rumus.
7) Guru mendemostrasikan cara menambahkan fungsi
8) Guru mendemostrasikan penggunaan berbagai fungsi Excel
c. Kegiatan penutup
4) Guru memandu untuk pengambilan kesimpulan
5) Guru memberikan pengembangan konsep
6) Guru membimbing siswa membuat rangkuman hasil pembelajaran
4. Pertemuan Keempat
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang perintah-perintah Excel yang pernah didemostrasikan khususnya menggunakan rumus di lembaran kerja
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 10.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
5. Pertemuan Kelima
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang perintah-perintah Excel yang pernah didemostrasikan khususnya penggunaan fungsi dalam perhitungan.
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 11.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
6. Pertemuan Keenam
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru bertanya, bagaimana cara agar data-data lebih mudah dibaca dan lebih memberikan informasi yang berguna.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan awal peserta didik melalui pertanyaan atau tanya jawab tentang pengelolaan data.
2) Guru mendemostrasikan berbagai bentuk pengurutan
3) Guru mendemostrasikan berbagai bentuk penyaringan.
4) Guru mendemostrasikan penggunaan berbagai fungsi Excel
5) Siswa mencoba apa yang sudah didemostrasikan.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memandu untuk pengambilan kesimpulan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa membuat rangkuman hasil pembelajaran
7. Pertemuan Ketujuh
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang perintah-perintah Excel yang pernah didemostrasikan khususnya pengelolaan data.
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 12.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
8. Pertemuan Kedelapan
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru bertanya, bagaimana melakukan perhitungan di Excel untuk persoalan-persoalan yang sulit.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan awal peserta didik melalui pertanyaan atau tanya jawab tentang grafik di lembaran kerja Excel.
2) Guru menunjukkan berbagai bentuk grafik Excel.
3) Guru menunjukkan berbagai bentuk pengaturan data di lembaran kerja Excel untuk membuat grafik.
4) Guru menunjukkan cara menambahkan grafik ke lembaran kerja Excel.
5) Siswa diberi kesempatan untuk mencoba apa yang sudah didemostrasikan.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memandu untuk pengambilan kesimpulan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa membuat rangkuman hasil pembelajaran
9. Pertemuan Kesembilan
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang perintah-perintah Excel yang pernah didemostrasikan khususnya menambahkan grafik ke lembaran kerja.
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 13.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
10. Pertemuan Kesepuluh
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Guru menunjukkan sebuah dokumen yang akan dikerjakan dalam praktikum.
b. Kegiatan Inti
1) Guru menginformasikan kompetensi yang akan dicapai sambil menggali pengetahuan peserta didik melalui tanya jawab tentang perintah-perintah Excel yang pernah didemostrasikan khususnya yang digunakan untuk memformat grafik.
2) Guru menjelaskan praktikum.
3) Siswa melakukan praktikum Modul 14.
4) Siswa membagikan pengalaman praktikum.
5) Guru mengomentari kinerja dan hasil praktikum siswa.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memberikan kesimpulan praktikum yang sudah dilakukan
2) Guru memberikan pengembangan konsep
3) Guru membimbing siswa untuk merangkum hasil pembelajaran
E. Sumber Belajar
1. Buku Teknologi Informasi dan Komunikasi jilid 2 untuk Kelas VIII, Henry Pandia, Penerbit Erlangga, Jakarta 2007.
F. Penilaian Hasil Belajar
1. Teknik penilaian
a. Tes tertulis
b. Pengamatan kinerja
c. Hasil Praktikum
2. Bentuk instrumen
a. PG dan isian singkat
b. Daftar penilaian keaktifan siswa
08 June 2009
RPP TIK Kelas VIII/2
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Comments:
Post a Comment